Cara Mudah Reset Printer Epson L350

BISMILLAH - Coba share sedikit pemirsah terkait "CARA MUDAH RESET PRINTER EPSON L350". Jadi beberapa waktu yang lalu ane ketemu ini masalah and ane praktekin sesuai dengan langkah-langkah yang udah ane dokumentasikan dibawah ini, wow pastinya udah dipraktekin juga lho di printer Epson L110 & Epson L350 (berhasil dengan mulus :))

Syarat wajibnya :

1. Wajib ada printernya, wabil khusus EPSON. he3 (seri L110-L210-L300-L350-L355)
2. Download Tools-nya (cara automatis menggunakan software), untuk cara manual hanya mengandalkan kekuatan jari telunjuk sakti :)

Penampakkan Troublenya
Next
Close
It is time to reset the ink levels
++ Cara manual ++
1. Hidupkan printer sampai indikator lampu led berwarna merah menyala terus (tidak kedap kedip).
2. Tahan tombol resume (yang ada indikator lampu led warna merahnya) kurang lebih 5 detik, lepas, tahan lagi 3 detik, lepas, seandainya pada posisi ini belum berhasil juga, lakukan berulang-ulang, tekan, lepas, tekan, lepas hingga berhasil. 
3. Seandainya masih belum berhasil juga coba lakukan reset ink level menggunakan software yang sudah ane sediakan dibawah ini.
4. dan seandainya pada posisi ini masih belum berhasil juga, silakan lakukan kombinasi antara nomor 2 dan 3

NB: cara manual yang lain adalah membersihkan dudukan catridge menggunakan tisu kering, indikator lampu merah kedap-kedip terus (cara ini sering ane praktekin dan alhamdulillah banyak berhasil)

++ Cara automatis ++
Untuk reset ink levels menggunakan software silakan lihat tutorial dibawah ini


penampakkan, click "select"
Pilih Model Printer-nya, port biarkan pada posisi "Auto Selection"
Akan terlihat Model, Dest, Language, Port.
Lanjutkan dengan memilih tombol "Particular adjustment mode"
Pilih Item Waste ink pad counter, kemudian click tombol OK
beri tanda cek pada "Main pad counter", kemudian click tombol Check maka pada kolom Main pad counter akan muncul sebuah nilai yang memberitahukan sudah berapa banyak lembar yang kita print

Lanjutkan dengan click tombol initialization dan ikuti prosesnya








Semoga bermanfaat
selamat ber-XPERIMENT and good luck
-- Keep Smile :) Let's Learn & Share to Increase Our Knowledge --
Dona Nuryahya / Adon Cendekianet
www.donanuryahya.com

Posting Komentar untuk "Cara Mudah Reset Printer Epson L350"